Komunitas Mobil Citroen 602 CC mengadakan “ngabuburit” bersama di Ancol, Jakarta Utara.  (Foto:Istimewa)
ACS - Dengan tujuan mempererat tali silaturahim sesama pengguna Citroen, pada Sabtu 18 Juni 2016 lalu, Komunitas Mobil Citroen 602 CC mengadakan “ngabuburit” bersama di Ancol, Jakarta Utara. Acara ini dimulai sore hari dengan ber-konvoi keliling Ancol dan buka puasa bersama.

“Belasan mobil citroen hadir di sini dari berbagai latar belakang berbeda dan berkumpul jadi satu disini,” ujar Angky, salah satu pecinta mobil Citroen yang turut andil dalam acara ini.

Mobil lawas ini juga memiliki berbagai tipe dan model. Mulai dari Citroen 2AK keluaran tahun 1972, Citroen Mehari tahun 1984 hingga Citroen AMI 6 Berliene 1966 602CC yang sangat dikenal bahkan tergolong sebagai salah satu mobil klasik Eropa yang sangat langka di Tanah Air, dan banyak lagi.

Menurutnya acara semacam kopdar seperti ini sebenarnya sering dilakukan di berbagai lokasi agar selalu ada suasana berbeda di setiap acara kumpul-kumpul. Terlebih lagi, Komunitas yang kebanyakan anggotanya sudah menjadi orang tua ini kerap melibatkan keluarga.

Bahkan, Mengoleksi mobil klasik rupanya bukan hanya kegemaran pria dewasa. Bocah belasan tahun ternyata menggandrunginya. Marius Floyd Pratikjno (13) memiliki tujuh koleksi mobil klasik keluaran Citroen.

Marius Floyd Pratikjno (13) memiliki tujuh koleksi mobil klasik keluaran Citroen. (Foto: Istimewa)

Menurut Floyd, sapaan Marius Floyd Pratikjno, kecitaan akan mobil klasik itu diwarisi dari sang ayah, Marius Pratikjno. Hoby mengoleksi mobil antik itu dimulai sejak tahun 2013. Putra satu-satunya Pratikjno ini mampu memngoleksi mobil antik itu berkat segudang prestasi yang telah diraihnya. Salah satu prestasinya yakni dalam kejuaraan renang.

Awal kali, putra Linda ini mengoleksi Citroen jenis Mehari. Koleksi yang diperoleh dari sejumlah daerah itu pun kian bertambah seiring prestasi yang ditorehkannya.

Floyd ikut menggandrungi mobil klasik tersebut lantaran bentuknya yang unik serta suspensi yang super empuk. "Bentuknya unik, suspensinya luar biasa," kata Floyd

Floyd tak menepis mengalami kesulitan dalam hal perawatan. Berkat orang tuanya, Floyd kian hari akhirnya menjadi terbiasa.(Foto:Istimewa)

Secara spesifikasi, Floyd mengatakan bahwa dirinya menyukai suspensi hidrolik dari mobil-mobil Citroen. Sistem ini yang memungkinkan mobil-mobil Citroen tetap terasa sangat nyaman saat dikendarai. Terlebih lagi untuk mobil-mobil citroen tertentu, setiap roda bergerak secara independen, dihubungkan ke bodi dengan menggunakan suspensi McPerson dan swing arm. Tidak ada per atau pegas satu pun untuk membantu suspensi. Oleh karena menggunakan sistem hidrolik yang khusus ini, ketinggian mobil Citroen pun bisa diatur dengan menggeser tuas di dekat handle rem tangan di samping pengemudi.

Dalam acara kopdar ini biasanya para citroners juga mengajak keluarga . (Foto:Istimewa)

Disinggung mengenai komunitasnya, Floyd mengaku senang bergabung dengan komunitas lantaran kerap membuat kegiatan. Baik yang bersifat internal maupun eksternal. Salah satu event yang belum lama ini dihelat berlangsung di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta.

"komunitasnya asik dan juga selalu mengadakan event-event," Tandas Floyd.

0 comments:

Posting Komentar

 
ACS Daily © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top